Sasamboinside.com – Cuaca extream baru-baru ini melanda wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB). Mulai dari angin kencang hingga hujan lebat mengguyur Pulau Lombok dan sebagian Pulau Sumbawa.
Derasnya hujan menyebabkan beberapa daerah di Pulau Lombok mengalami banjir. Bahkan bukan itu saja, angin dan hujan tersebut juga menyebabkan meningkatnya debit air laut dengan ombak yang cukup tinggi.
Terlihat pada hari Minggu 25 Desember 2022, tepat di malam perayaan Natal, salah satu ruas jalan utama di Gili Air, Desa Gili Indah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara ambruk di terjang ombak.
Akibat kejadian tersebut, jalan utama yang menghubungkan sejumlah Hotel dan Restaurant di Gili Air ini tidak bisa di lalui oleh kendaraan Cidomo, Sepeda dan bahkan pejalan kaki.
Ironisnya, kondisi jalan tersebut bahkan menyebabkan salah seorang turis asal Prancis sampai terjatuh dan mengalami luka ringan.
Tentunya hal itu tidak bisa di biarkan. Sebab, ambruknya jalan itu terjadi mengingat tingkat kunjungan turis ke Gili Air merupakan salah satu yang tertinggi di Pulau Lombok.
Salah satu pengunjung asal Pulau Bali, Tini Hitakara berharap supaya jalan tersebut segera di perbaiki.
“Saya berharap agar Pemerintah Daerah lebih tanggap dan gesit untuk memperbaiki kondisi jalan yang rusak agar tidak menimbulkan munculnya review buruk tentang Gili Air yang sudah sangat terkenal dengan keindahannya itu.” kata Tini Hitakara yang juga seorang Travel Influencer terkenal itu.