LOTENG sasamboinside.com – Salah satu Sekretaris Partai yang menjadi partai pengusung Iqbal-Dinda yakni Lalu Zulyadaini (Sekjend DPD PSI Lombok Tengah) mulai buka suara terkait kondisi internal yang tengah menjadi perbincangan sosial media belakangan ini.
Lalu Zulyadaini mengeluhkan bahwa Tim Iqbal-Dinda terlalu sibuk memoles diri di sosial media namun tidak fokus mengurus mesin pemenangannya.
“Calon Gubernur 03 ini lebih sibuk membuat konten-konten medsos daripada mengatur dan membekali mesin-mesin politiknya,” Keluh Zul.
Zul yang juga menjadi Tim pemenangan Dapil IV ini juga membeberkan bahwa kondisi tim Iqbal-Dinda yang terlalu seret akibat dari strategi yang meminimalisir dana kampanye membuat teman-teman seperjuangannya berfikir ulang untuk ikut berjuang.
“Saya rasa strategi dan langkah politik yang dilakukannya saat ini dalam upaya meminimalisir pembiayaan dana kampanye,” Sambungnya
Zulyadaini juga menegaskan bahwa kondisi internalnya harus segera berbenah karena situasi ini akan mengancam potensi suaranya dibawah, ia juga pasrah dengan situasi yang terjadi.
“Jika ini terus terjadi, tentu akan berdampak pada tingkat keterpilihannya. Iqbal-Dinda hanya unggul di dunia maya namun tidak di dunia nyata. Kami pasrah!,” tutur Zul.
Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) Tim Pemenangan Iqbal-Dinda, Adhar Hakim dikonfirmasi terkait pernyataan Sekjend PSI Loteng tersebut via WA, menyatakan pihaknya enggan menanggapi hal tersebut
“Maaf, saya enggan menjawab statemen-statemen yang bersifat spekulatif dan gak benar. Tim koalisi partai partai maupun tim relawan pemenangan Iqbal-Dinda sedang giat-giatnya berkerja kok,” ujarnya.